A. Pemberian Makna Baru
Istilah baru dapat dibentuk lewat penyempitan dan perluasan makna kata
yang lazim dan yang tidak lazim. Artinya, kata itu dikurangi atau ditambah jangkaun
maknanya sehingga penerapannya menjadi sempit atau lebih luas.
1.
Penyempitan Makna
- Kata gaya yang mempunyai makan “kekuatan” dipersempit maknanya
menjadi ‘dorongan atau tarikan yang akan menggerakan benda bebas (tak terikat)’
dan menjadi istilah baru untuk padanan istilah
Inggris force.
- kata kendala yang
mempunyai makna ‘penghalang’, ‘perintang’ dipersempit maknanya menjadi
‘pembatas keleluasaan gerak’, yang tidak perlu menghalangi atau merintangi,
untuk dijadikan istilah baru bidang fisika sebagai padanan istilah Inggris constraint,
- Kata tenaga yang mempunyai makna ‘kekuatan untuk istilah baru
sebagai padanan istilah energy dan
kata daya menjadi padanan istilah power.
- Kata ranah dalam bahasa
Minang, yang mempunyai makna ‘tanah rata, dataran rendah’ dipersempit maknanya
menjadi ‘lingkungan yang memungkinkan terjadinya percakapan yang merupakan
kombinasi antara partisipan, topik, dan tempat’ sebagai padanan istilah domain.
2. Perluasan
Makna
- Kata garam yang semula
bermakna ‘garam dapur’ (NaCl) diperluas maknanya sehingga mencakupi semua jenis
senyawaan dalam bidang kimia.
- Kata Canggih yang semula
bermakna ‘banyak cakap, bawel, cerewet’ diperluas maknanya untuk dipakai di
bidang teknik, yang berarti ‘kehilangan kesederhanaan asli (seperti sangat
rumit, ruwet, atau terkembang)’. Kata pesawat yang semula bermakna ‘alat, perkakas, mesin’
diperluas maknanya di bidang teknik menjadi ‘kapal terbang’.
- Kata luah yang berasal
dari bahasa Minang, dengan makna ‘(1) rasa mual; (2) tumpah atau limpah
(tentang barang cair)’, mengalami perluasan makna menjadi ‘volume zat cair yang
mengalir melalui permukaan per tahun waktu’. Kata pamer yang semula dalam bahasa Jawa yang bermakna ‘beraga, berlagak’
bergeser maknanya dalam bahasa Indonesia menjadi ‘menunjukkan (mendemonstrasi)
sesuatu yang dimiliki kepada orang banyak dengan maksdu memperlihatkan
kelebihan atau keunggulan.
0 Response to "Pemberian Makna Baru"
Posting Komentar